Thursday 2 May 2013



Samsung kini Mulai Memproduksi DRAM berkapasitas 4GB untuk Tablet dan SmartPhone

Samsung baru saja mengumumkan bawha mereka akan mulai memproduksi komponen baru pada tahun ini. Komponen baru tersebut adalah DRAM mobile low power double data rate 3 (LPDDR3) berkapasitas 4GB







DRAM tersebut pun ditujukan untuk penggunaan smartphone dan tablet. Pihak Samsung mengatakan dengan pemanfaatan teknologi 20 nanometer, DRAM tersebut pun sangat cocok untuk dipakai pada smartphone dan tablet high end dimasa mendatang.

Dibandingkan dengan LPPDR3 DRAM 30nm, komponen terbaru dari Samsung tersebut pun memberikan peningkatan performa. Dalam pernyataannya, Samsung mengungkapkan bahwa DRAM tersebut memiliki performa 30 persen lebih baik dengan efisiensi power 20 persen lebih sedikit.

Pihak Samsung pun kemungkinan akan menggunakan komponen terbarunya ini dalam produk mereka mendatang. Terlebih pihak samsung juga bakal memproduksi Galaxy Note II serta Nexus 11 juga dikabarkan bakal di garap oleh Samsung.

(Via unwiredview)

0 comments:

Post a Comment

Silahkan sobat tinggalkan pesan dengan kata-kata yang baik,sopan dan tidak saling mencaci. Tidak boleh berkomentar yang mengandung unsur SARA, Pornografi dan Judi. Terima Kasih Sebelumnya.